Selamat datang di website resmi Bank Hariarta

|

Kamis, 29 Januari 2026

Bank Hariarta Dorong Edukasi dan Inklusi Keuangan Melalui Grebek Pasar

BERITA HARIARTA BankHariarta-Rika 17 Oct 2025 8 Viewers
blog-post

Foto: Bank Hariarta

(Tangerang, 17/10/2025). PT BPR Hariarta Sedana (Bank Hariarta) melaksanakan kegiatan edukasi dan inklusi keuangan melalui program Grebek Pasar yang menyasar pedagang dan pengunjung pasar tradisional wilayah Pemda Malabar. Kegiatan yang berlangsung selama 3 (tiga) hari yang dimulai pada Rabu, 15 Oktober 2025 ini ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam meningkatkan edukasi keuangan masyarakat serta memperluas akses layanan perbankan melalui penawaran produk dan layanan perbankan.

Melalui program tersebut, Bank Hariarta memberikan edukasi terkait pengelolaan keuangan sederhana, manfaat menabung di lembaga perbankan, serta pengenalan produk dan layanan perbankan yang aman dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, khususnya pelaku usaha mikro dan kecil. Selain itu pula Bank Hariarta menyosialisasikan pentingnya menggunakan jasa lembaga keuangan yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta dijamin Lembaga Penjaminan Simpanan (LPS).

Manajemen Bank Hariarta menyampaikan bahwa Grebek Pasar diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kepercayaan masyarakat terhadap layanan perbankan, sekaligus mendorong inklusi keuangan yang berkelanjutan. Ke depan, Bank Hariarta berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan edukasi keuangan secara konsisten sebagai bentuk dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.

Baca Juga: Siaran Pers: OJK Dorong Peningkatan Literasi Aset Kripto di Masyarakat, Bulan Literasi Kripto (BLK) 2025

Artikel Lainnya
blog BERITA HARIARTA
Bank Hariarta Kembali mendapatkan PENGHARGAAN TOP ...

10 Jul 2024

(Yogyakarta, 21/6/2024). The Finance kembali memberikan penghargaan kepada Bank Perekonomian Rakyat (BPR) dalam ajang TOP 100 BPR 2024 ya...

blog BERITA UMUM
Tak Perlu Ragu! LPS Tegaskan Simpanan di Bank Teta...

21 May 2025

Jakarta, CNBC Indonesia - Di tengah kondisi ekonomi global yang penuh ketidakpastian, banyak masyarakat khawatir un...

blog BERITA HARIARTA
Bank Hariarta meraih TOP 417 BPR dengan Predikat â...

14 Aug 2024

Bank Hariarta dengan bangga mengumumkan bahwa kami berhasil masuk dalam daftar Top 417 BPR Raih Predikat Sangat Bagus Peringkat 20 Nasion...

images

Bank Hariarta berijin dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Bank Hariarta merupakan peserta penjamin LPS
Maksimum nilai simpanan yang dijamin LPS per nasabah per bank adalah Rp2 miliar. Untuk mengetahui Tingkat Bunga Penjaminan LPS silahkan akses di sini

images